Categories: Politik

Berkat Program Danny Pomanto, Lorong-lorong di Makassar Makin Bersih dan Tertata

WAHANAINFOTA, MAKASSAR – Kandidat Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi, mendapat sambutan hangat saat “mappatabe” di Kelurahan Butung, Kecamatan Wajo, Kota Makassar, Selasa (11/8/2020). Suasana akrab tersaji sepanjang agenda silarurahmi ini.

Fatmawati yang didampingi beberapa wakil rakyat provinsi dan kota menjadikan kesempatan ini untuk menyusuri permukiman warga yang berlokasi di lorong-lorong.

“Saya melihat lorong di sini bersih dan terawat. Kita mesti berterima kepada Pak Danny Pomanto (Mohammad Ramdhan Pomanto) yang begitu perhatian terhadap lorong-lorong,” ucap Ibu Titi–sapaan akrab Fatmawati.

Danny Pomanto yang merupakan pasangan Fatmawati pada Pilwalkot Makassar 2020 memang punya program khusus untuk lorong-lorong permukiman warga saat jadi Wali Kota Makassar pada periode lalu. Daerah yang sebelumnya kumuh disulap menjadi asri dan sedap dipandang.

Pada sela-sela kunjungan ini, Fatmawati sekaligus meminta restu warga untuk maju berkontestasi. “Saya hadir di tengah-tengah masyarakat Kelurahan Butung untuk meminta doa dan dukungannya. Berangkat dari adat Bugis-Makassar, ‘mappatabe’ adalah hal paling penting,” tutur Fatmawati yang juga mantan Anggota DPR RI.

Suasana akrab tersaji saat Fatmawati menyusuri lorong-lorong. Mantan Ketua TP PKK Kabupaten Sidrap selama 10 tahun ini mengajak berbincang kepada setiap warga yang ditemui. Kondisi saat ini yang tengah pandemi Covid-19, Fatmawati selalu mengingatkan untuk selalu menjaga daya tahan tubuh dan menerapkan pola hidup sehat. “Tabe’, pake ki master ta di,” ajak Fatmawati sambil membagikan masker.

Warga yang ditemui pun mengambil kesempatan untuk mengabadikan momen dengan calon pemimpinnya. Emak-emak, bapak-bapak, maupun kalangan milenial setempat rebutan ingin berswafoto dengan sosok yang memang terkenal merakyat. “ADAMA, Danny-Fatma idaman ta” teriak warga. (*sn)

Wahana Infota

Recent Posts

  • MAKASSAR TA'

Ketua DPD Hanura Sulsel Terima Langsung Danny Pomanto saat Pendaftaran Balon Kandidat Gubernur 2024

MAKASSAR, - Usai mendaftar di Partai PDIP Sulsel, Diantar Ratusan Loyalisnya, Mohammad Ramdhan "Danny" Pomanto kembali mendaftar sebagai kandidat Bakal…

15 jam ago
  • MAKASSAR TA'

Teriakan Perempuan Bisa Tonji Menggema di Kantor DPC Hanura Makassar

MAKASSAR, - Indira Yusuf Ismail mengembalikan Formulir pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Makassar di Kantor DPC Partai Hanura, Jalan Tarakan,…

15 jam ago
  • MAKASSAR TA'

PDIP Nilai Danny Pomanto Beretika: Kebaikan di Makassar Akan “Ditularkan” ke Daerah di Sulsel

MAKASSAR, - DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulsel menilai Moh Ramdhan Pomanto memiliki etika dalam berpolitik. Hal itu diungkapkan…

16 jam ago
  • Pemkot Makassar

Danny Pomanto Sharing Kepemimpinan dengan Peserta Pelatihan Kepemimpinan LAN RI

MAKASSAR,- Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto berdiskusi dan sharing pengetahuan dengan peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) II Angkatan XII,…

16 jam ago
  • MAKASSAR TA'

Kembalikan Formulir Calon Gubernur Sulsel, PDIP Tak Ragukan Integritas Danny Pomanto

MAKASSAR, - Moh Ramdhan Pomanto mengembalikan formulir bakal calon Gubernur Sulsel ke kantor DPD PDIP Sulsel, Sabtu 18 Mei 2024.…

17 jam ago
  • MAKASSAR TA'

Dikawal Ratusan Simpatisan Kembalikan Formulir di PDIP, Indira Yusuf Ismail Pertegas Maju 01 Makassar 

MAKASSAR, -  Ratusan Loyalis dan masyarakat mengantar Indira Yusuf Ismail dari Kediaman Amirullah ke kantor DPC PDIP Makassar untuk mengembalikan…

20 jam ago