oleh

Kompak, Walikota Makassar Dan Istri Punguti Sampah Bersama Jajaran Pegawai Pemkot

WAHANA INFOTA – Makassar –  Wali kota Makassar, Mohammad. Ramdhan “Danny” Pomanto membuka Pekan Olahraga sebagai rangkaian menyambut peringatan ulang tahun Kota Makassar ke 411 tahun di Lapangan Karebosi, Kamis (2/11/2018).

Kegiatan ini diikuti seluruh jajaran SKPD beserta Perusahaan Daerah lingkup pemerintah kota Makassar. Usai pembukaan, Wali Kota yang sejak awal pemerintahannya konsisten terhadap kebersihan dan penanganan sampah di kota ini terlihat langsung memperlihatkan keteladanan yang baik di depan jajaran pegawainya.

Baca Juga :  Buka Pekan Olahraga, Walikota Danny Sampaikan Pesan Semangat Kekeluargaan Dalam Tubuh Pemkot

Tanpa pikir panjang, ia pun mengajak istri yang juga Ketua TP PKK kota Makassar Indira Yusuf Ismail memunguti sampah yang ada di sekitar tempat berlangsungnya kegiatan.

Tampak Danny Pomanto begitu kompak mengangkat kantong sampah besar berwarna hitam di dampingi istri Indira yang dengan setia memunguti sampah dan menaruh di kantong yang dibawah sang suami.

Hal ini merupakan sebuah simbolis terhadap komitmen yang telah dibangun dalam sebuah program yang dinamai LISA (Lihat Sampah, Ambil!) yang diharapakan bisa menjadi solusi terhadap kebersihan dan penanganan sampah di kota Makassar. (*)

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of

News Feed