oleh

Bappeda Gelar Rapat Monitoring & Evaluasi Program APBD Triwulan IV

WAHANA INFOTA – Rapat monitoring dan evaluasi program kegiatan APBD Kota Makassar Triwulan IV Tahun Anggaran 2018 digelar Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar bertempat diruang Sipakatau Lantai ll kantor walikota makassar, Rabu (19/12/18).

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) kota makassar Hj Naisyah Tun Azikin dalam sambutannya menegaskan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)menyelesaikan seluruh kegiatan yang menjadi program masing masing SKPD di triwulan IV.

“Kita masih punya waktu 10 hari menyelesaikan apa yang belum tuntas dan dapat diselesaikan dengan tepat Waktu sesuai dengan apa yang terruang dapam RPJMD kiat,’ ucapnya.

Nasiyah juga menyampaikan apresiasinya kepada jajaran lSKPD yang sudah menjalankan kegiatannya dengan capaian target sesuai yang diharapkan. “Realisasi anggaran yang telah diserap tentunya mampu menghasilkan ouput dan input , ada indikator yang terukukur dan terarah dalam capaian akhirnya sehingga sehingga akan menjadi tolak ukur pada RPJMD tahun 2019,” terangnya.

Sementata itu Kepala Bappeda Kota Makassar A. Khadijah Iriani dalam kesempatan monitoring dan evaluasi tersebut mempersilahkan masing masing SKPD untuk memaparkan capaian hasil kegiatannya yang belum terealisasi sesuai target di triwulan ke IV diantaranya, Sekwan DPRD Kota Makassar, Bappenda, Kecamatan Biringkanaya. (*SN)

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of

News Feed