oleh

Minggu Pagi, Deklarasi Pemilu Damai Digaungkan Di Kantor Camat Makassar

WAHANA INFOTA – Camat Makassar, Alamsyah Sahabuddin menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama Tripika, PPK, Panwascam, Lurah, di Kantor Camat Makassar, Jl Gunung Nona Baru, Rabu (14/11/2018).

Rakor ini dilakukan sekaitan rencana pelaksanaan deklarasi damai pemilu tingkat Kecamatan Makassar pada Minggu 18 November 2018 pagi. Camat Makassar, Alamsyah Sahabuddin menyampaikan dilaksanakannya deklarasi damai agar semua elemen masyarakat di Kecamatan Makassar ikut serta menjaga kondisi aman, nyamanan selama seluruh tahapan Pemilu berlangsung.

Dalam acara nanti ada pakta integritas pemilu 2019, untuk menolak dan melawan segala fitnah, ujaran kebencian, berita hoax, dan isu sara yang dapat menimbulkan perpecahan di masarakat.

“Serta siap mentaati segala peraturan UUD yang berlaku serta berperan aktif dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Makassar,” kata Alamsyah. (*SN)

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of

News Feed