WAHANA INFOTA, MAKASSAR –– Giat Sabtu Bersih merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Makassar dalam menjaga kebersihan wilayah demi terciptanya lingkungan yang asri, nyaman dan bersih untuk semua.
Rutinitas aksi Giat Sabtu Bersih kembali dilaksanakan di kawasan Kecamatan Mariso, tepatnya di kelurahan Kunjung Mae, pada Sabtu, 24 Juni 2023.
Nampak Lurah kunjung Mae bersama staf, para ketua Pj RT/RW dan anggota Swakelola Kelurahan Kunjung Mae melakukan kegiatan sabtu bersih di jl cendrawasih Lr. 31 dan Jl. lamadukelleng Buntu.
Sama halnya dengan Giat Sabtu Bersih di Kelurahan Kunjung Mae, kegiatan ini juga terlaksana di kelurahan-kelurahan lainnya di Lingkup Kecamatan Mariso serta kecamatan lainnya sekota Makassar. (*)
Leave a Reply